Inti dari buku ini adalah trik-trik yang dilakukan oleh Pandji dalam memasarkan Album Hip Hop pertamanya. Dia mempelajari buku-buku marketing dan menyusunnya dalam 7 Bab :
1. FIND A NICHE inspired by this book: PURPLE COW by SETH
GODIN. Mengenai perbedaan dan keunikan membuat abum gue naik ke permukaan. Membuat sebuah produk yang berbeda dari yang lain-lainnya.
Jika anda menaruh 100 jarum yang warnanya sama di atas meja, bisakah anda membedakan mana yang paling tajam dalam waktu sekejap?? pasti lebih sulit dibandingkan membedakan mana jarum warna merah dibanding warna yang lainnya. Purple Cow (Sapi Ungu) menginspirasi dalam bab ini untuk setiap kita menciptakan produk yang unik, yang dengan mudah dapat dibedakan dengan yang lain.
2. LEARN FROM THE OUTSIDE and the BOX OFFICE METHOD inspired by this book: I CAN CRE8 & TIPPING POINT by MALCOLM GLADWELL. Mengenai keinginan untuk belajar dari dunia yang berbeda membawa ilmu yang baru untuk album gue.
Di bab ini Pandji menceritakan bagaimana dia mengajak 3 musisi yang berbeda aliran untuk bekerjasama membuat albumnya.
3. TRADE UP inspired by this book: TREASURE HUNT by MICHAEL J. SILVERSTEIN
Mengenai harga album gue yang relatif mahal justru membawa keuntungan.
Menjual produk yang bagus tapi murah tidak selamanya laku. Malah mungkin orang enggan untuk membeli. Hal ini menyangkut pikiran banyak orang bahwa harga setara dengan kualitas. Bab ini mengajarkan kepada kita bahwa Jual produk kita dengan harga mahal, jangan murahan. Orang terkadang cenderung menyukai membeli barang yang mahal dengan alasan gengsi. Jika anda ditawari produk yang mahal dan satu-satunya, akankah anda membelinya?
4. ADD VALUE inspired by this book: FREE PRIZE INSIDE by SETH GODIN & FAKE FACTORS by SARAH MC CARTNEY. Mengenai cara gue melawan pembajakan.
Pembajakan sudah ada sejak berabad-abad sebelumnya. Tapi kenapa justru di negara Prancis dan Amerika penjualan barang bajakan dilegalkan? Pembajakan tidak harus dihentikan tapi harus dikalahkan. Mengalahkan pembajakan artinya kita tahu bahwa pembajakan akan selalu ada, tapi bagaimana membuat orang tertarik untuk membeli yang asli. Yaitu dengan memberikan Nilai Lebih (Value) pada barang yang original dibanding dengan bajakan. VALUE adalah sebuah unsur tambahan pada sebuah produk diluar fungsi utama produk tersebut. Tapi bisa jadi justru unsur tambahan itulah yang akan sering diomongin orang. Coba anda pikirkan saat membanding-bandingkan untuk membeli suatu produk, anda pasti akan memilih produk dengan nilai tambah yang lebih. Inilah contoh produk yang Value Oriented customer.
5. TELL A STORY inspired by this book: MARKETERS ARE LIARS by SETH GODIN
Mengenai cara gue me-market album gue. Tidak dengan iklan, tapi dengan diomongin orang.
6. INVOLVE THE MARKET inspired by this book: WE ARE
SMARTER THAN ME by Barry Libert & Jon Spector and thousands of controbutors. Mengenai keikutsertaan pembeli gue dalam proses gue bermusik memperkuat jaringan pembeli gue.
Pandji menceritakan keterlibatan para penggemarnya untuk ikut membuat video clip. Menyelam sambil minum susu… Sambil melibatkan pembeli sambil mendapatkan keuntungan dari penjualan albumnya.
7. DON’T MAKE HITS inspired by this man: Jay Z.
Mengenai cara gue membuat orang mau untuk membeli CD gue. Intinya, jangan membuat hits dalam sebuah produk, tapi jadikan semua produk anda #1 Hits. Sehingga orang tidak bilang “eh di album ini cuma 2 lagu yang enak, yang lainnya ga enak”.
Secara keseluruhan, buku setebal 36 halaman ini cukup menginspirasi. Apalagi dengan gaya penulisan Pandji yang ditambah sedikit banyolan.
Silahkan Download bukunya disini
Semoga bermanfaat....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar